Cerita Rakyat Biawak Zege |
Biawak Zege - Cerita Rakyat dari Papua
Buku Cerita Biawak Zege ini merupakan cerita rakyat Papua. Buku cerita ini untuk siswa SD. Alkisah, Desa Bilai dilanda wabah penyakit menyebabkan beberapa warga meninggal dunia. Paranormal desa meminta warga untuk mengambil seekor biawak sakti dari gunung Zege. Tiga pemuda pemberani bernama Silas, Natan, dan Pilemon berhasil membawa biawak berkepala manusia ke desa mereka. Berkat bantuan biawak tersebut, wabah penyakit hilang. Namun, biawak dipergunakan untuk memuaskan sifat kerakusan warga. Mereka meminta biawak memberikan banyak uang sehingga warga menjadi pemalas dan tidak mau bekerja lagi. Bagaimana untuk mengatasi hal ini, akhirnya warga sepakat menugaskan tiga pemuda pemberani mengembalikan sang biawak ke gunung Zege. Bagaimana kelanjutan dari cerita ini secara lengkap, silakan baca buku cerita ini.
Pengarang : Lustantini Septiningsih
Penerbit : Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa
Tahun Terbit : 2016
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar